Tanggal 30
Juni 2011 merupakan sejarah dimana saya menjadi warga Desa Pekaja Kecamatan
Kalibagor Kabupaten Banyumas. Beberapa bulan kemudian mencari informasi tentang
Pimpinan Ranting Muhammadiyah Pekaja, dan didepan rumah beliau terdapat Papan
Pimpinan Ranting Muhammadiyah Pekaja beliau adalah Bapak Nohidi ( Almarhum ).
Selang beberapa bulan saya bersilaturrahim dengan Ketua Pimpinan Cabang
Kalibagor Periode Muktamar 2010 – 2015 yaitu Bapak Drs. Agus Sumbodo ( Kepala
SMP N 2 Kalibagor) pada waktu itu.
Waktu demi
waktu, hari demi hari, bulan demi bulan, tahun demi tahun saya diberi amanah
untuk membentuk Pemuda Muhammadiyah Cabang Kalibagor, karena kepemimpinan
terputus dan tidak ada kaderisasi di tubuh Pemuda Muhammadiyah Cabang
Kalibagor. Dengan diberi tugas asaya mencoba mengumpulkan teman-teman pemuda
yaitu M. Fariqi, Ahmad Gufron, Agus dan Saya. Akan tetapi beberapa kali
pertemuan tidak ada perkembangan kuantitas atau jumlah dan sulitnya pertemuan
karena kepentingan keluarga masing-masing. Hingga akhir kepemimpinan Pimpinan
Cabang Muhammadiyah Kalibagor berakhir kami tidak bisa membentuk Pimpinan
Cabang Pemuda Muhammadiyah Kalibagor.
Bulan
September 2016 dilaksanakanlah Musyawarah Cabang Muhammadiyah Kalibagor
bertempat di TK ABA 1 Kalibagor. Dalam rapat lanjutan setelah formatur
dirapatkan sebelum pelatikan saya diberi amanah sebagai Wakil Sekretaris
Pimpipnan Cabang Muhammadiyah Kalibagor Periode Muktamar 2015 – 2020. Dalam
perjalanan saya masih berfikir dan merenung bagaimana agar dalam sebuah organisasi
Muhammadiyah harus selalu adanya kaderisasi agar organisasi ini tetap berjalan.
Dari sini saya mulai melihat potensi dan kekuatan ranting yang ada di Cabang
Kalibagor dan merekrut teman-teman yang usia muda.
Pada hari
Jum’at – Ahad, 27 – 29 Januari 2017 Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah Kab.
Banyumas mengadakan Pendidikan dan Latihan Dasar (Diklatsar) KOKAM Kab.
Banyumas bertempat di MI Muhammadiyah Gandatapa Kec. Sumbang. Dari ini saya
momohon agar adanya pendelegasian dari Cabang Kalibagor, dengan mengutus Sdr.
Solichin dan Sdr.Agung Dwi Cahyo agar mengikuti kegiatan Diklatsar KOKAM dengan
harapan titik awal gerakan dan kaderisasi di tingkat Pemuda Muhammadiyah.
Setelah mengikuti Diklatsar KOKAM mereka mulai bergeliat mencari teman sebaya
agar ikut berpartisipasi di Pemuda Muhammadiyah.
Pada bulan
Mei 2017 sebelum bulan Ramadhan, kami berkumpul bersama teman-teman yang
berusia muda agar dengan motor penggerak sdr. Solichin dan sdr. Agung Dwi Cahyo
bermusyawarah di Masjid Baitul Arqom Desa Suro dan dibentuklah Pimpinan Cabang
Pemuda Muhammadiyah Kalibagor. Dengan kepimpinan baru dengan Ketua Sdr.
Cahyanto, Sekretaris Sdr. Wisnu dan Bendahara Sdr. Arsim. Program pertama yang
dilaksanakan adalah mendirikan Posko MudikMu 2017 di Kec. Kalibagor. Kegiatan
ini memberikan semangat bagi teman-teman sebaya dan Pimpinan Cabang
Muhammadiyah Kalibagor agar selalu
sinergi dalam pergerakan.
Pada bulan
Juni 2017 tetapnya Bulan Syawal Kami
dilantik menjadi Pimpinan Cabang Pemuda Muhammadiyah Kalibagor Periode Muktamar
2014 – 2018 dari Pimpinan daerah yang melantik yaitu Ketua Sdr. Nur Fauzi dan
Sekretaris Sdr. Tungguh Kasiyanto di Masjid As Salam Desa Suro. Disinilah kami
mulai merekrut teman-teman sebaya melalui Pemuda Muhammadiyah dan
mendelegasikan Diklatsar KOKAM dimana Pimpinan Daerah mengadakan.
Bulan Januari
2018 Kami Pimpinan Cabang Pemuda Muhammadiyah Kalibagor melaksanakan dan
menjadi panitia lokal untuk Diklatsar KOKAM bertempat di TK ABA 2 Desa Suro
Kec. Kalibagor dengan harapan teman-teman ikut berpartisipasi bagi yang belum
mengikuti Diklatsar KOKAM dan bagi yang sudah mengikuti menjadi Panitia.
Di akhir
Tahun 2018 kami dari Angkatan Muda Muhammadiyah Kalibagor, mulai ikut
berpartisipasi dalam penyelenggara Pilkada 2018 dan Pemilu 2019. Adapun yang
menjadi penyelenggara Pilkada 2018 dan Pemilu 2019 yaitu Sdr. Heri Purwanto sebagai
Panwascam Kalibagor, Sdr. Cahyanto
sebagai Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Kalibagor , Sdr. Agus Awaludin
sebagai Panwas Desa Pajerukan, Sdr. Arsim sebagai Panitia Pemnungutan Suara
(PPS) Desa Suro dan Sdr. Septi Andriyani sebagai Panitia Pemungutan Suara (PPS)
Desa Pekaja. Dengan Partisipasi teman-teman di penyelenggaran pemilu kami dapat
berkomunikasi dengan pemerintahan setempat, karena anggota Muhammadiyah bukan hanya
sebagai anggota partai politik tetapi dapat berpatisipasi di penyenggara pemilu
agar mewujudkan demokrasi yang baik untuk bangsa dan negara.
Pada Bulan
Februari 2020 kami menyelanggarakan Musyawarah Cabang Pemuda Muhammadiyah I
bertempat di TK ABA 1 Kalibagor di terbentuklah 7 Formatur yaitu Cahyanto,
Solichin, Agung DC, M. Fariqi, Ruswanto, Heri Purwanto, Muh. Dzikri. Dalam
rapat formatur diputuskanlah kepengurusan Pimpinan Cabang Pemuda Muhammadiyah
Kalibagor yaitu Sdr. Cahyanto sebagai Ketua, Agus Awaludin sebagai Sekretaris,
dan Teguh Prayitno sebagai Bendahara, sedangkan kawan-kawan yang masuk farmatur
menjadi ketua bidang di jajaran Pimpinan Cabang Pemuda Muhammadiyah Kalibagor.
Pada hari
Ahad, 8 Maret 2020 dilantiklan Pimpinan Cabang Pemuda Muhammadiyah Kalibagor
Periode Muktamar 2018 – 2022 oleh Bapak.
Dr. H. Hizbul Muflihin, M.Pd dari PDM Kab, Banyumas. Sedangkan Pimpinan Daerah
Pemuda Muhammadiyah Kab. Banyumas datang dengan terlambat karena bersamaan
dengan Pelantikan Pimpinan Cabang Pemuda Muhammadiyah Kembaran Periode Muktamar
2018 – 2022 sehingga PDPM Kab. Banyumas secara simbolis menyerakhan SK PCPM
Kalibagor terbaru.
Satu pekan
setelah pelantikan ternyata adanya Pandemi Covid-19 sehingga program-program
yang sudah direncanakan kita mencoba menyesuaikan dengan peraturan dari
pemerintah dengan instruksi lockdouwn, akan tetapi kami tetap berkoordinasi dan
konsilidasi salah satunya setiap bulan Ramadhan adanya Posko MudikMu diganti
dengan program kewirausahaan yaitu menjual takjil untuk berbuka ditempat yang
biasa untuk Posko MudikMu.
Tepatnya pada
saat perpanjangan SK PCM Kalibagor Periode 2020 – 2022 adanya resuffle bulan
Maret 2021 yaitu Ketua Bapak H. Asep Saeful Anwar, S.P., M.M dan Wakil
Sekretaris Sdr. Agus Awaludin, S.M dan Saya berpindah ke Majelis Pendidikan
Kader PCM Kalibagor.
Demikian
sejarah perjalanan pembentukan dan kaderisasi
Pimpinan Cabang Pemuda Muhammadiyah Kalibagor, atas masukan dan kritik
kami harapkan dapat meningkatkan kualitas pimpinan dan anggota.
Nama : Cahyanto, S.Pd.I (SD Muhammadiyah Purwokerto)